Beberapa Fakta Pohon Beringin

Beringin adalah salah satu pohon yang keberadaannya sangat penting bagi masyarakat Indonesia. Beringin menjadi salah satu simbol Pancasila yaitu sila ke-3 dan dijadikan lambang Koperasi di Indonesia. Selain itu, Beringin juga menjadi pohon yang selalu ada di tempat publik seperti Alun – Alun dan Taman Kota. Sebagai contoh Beringin Kembar yang ada di Alun – Alun Kidul. Beringin Kembar ini menjadi salah satu objek wisata bagi para wisatawan yang datang ke Yogyakarta. Mereka bisa mencoba untuk melewati jalan tengah di antara Beringin Kembar dengan mata tertutup.

Beringin bukan hanya memiliki makna dan simbol yang dalam akan tetapi juga memberikan banyak manfaat bagi masyarakat sekitarnya. Salah satu manfaat dari keberadaan pohon ini adalah mampu menciptakan udara segar di sekitarnya. Hal ini dikarenakan Beringin memiliki jumlah daun yang banyak dengan ukuran yang besar. Sehingga, proses fotosintesis tumbuhan untuk menghasilkan oksigen juga menjadi lebih mudah dilakukan. Adanya Beringin di sekitar pemukiman warga juga menjadikan kualitas air tanah warga semakin baik. Hal ini dikarenakan akar Beringin lebih mudah menyerap air sehingga bisa menyimpan air lebih banyak saat musim penghujan. Keberadaan Beringin juga membuat lingkungan menjadi lebih sejuk dan nyaman. Hal ini dikarenakan ukuran Beringin yang relatif besar sehingga masyarakat bisa berteduh di sekitar Beringin. Oleh karena itu, tak heran jika ada banyak Beringin yang ditanam di atas tanah lapang seperti Alun – Alun.

Scroll to top