Cara Mengatasi Perut Kembung Pada Bayi

 

Deskripsi

Perut kembung pada bayi sangat umum terjadi berumur antara satu dan empat bulan, karena sistem pencernaan mereka masih berkembang. Baca terus untuk mengetahui lebih lanjut tentang pereda perut kembung pada bayi dan cara efektif untuk meredakan perut kembung.

Artikel

Table of Contents

Mengapa Bayi Mengalami Perut Kembung?

Banyak hal yang bisa mengakibatkan bayi kembung. Bayi sering menelan udara saat menangis, menghisap empeng, dan menyusui baik dari payudara Ibu atau botol.

Bayi bisa mengeluarkan gas jika menelan udara berlebihan dalam posisi menyusu yang salah, menyusu terlalu banyak, atau sembelit. Bayi baru lahir mungkin juga memiliki alergi atau intoleransi terhadap bahan-bahan dalam susu formula atau ASI, yang menyebabkan kembung. Selain itu, sistem pencernaan bayi masih berkembang dan belajar memproses makanan, tinja, dan gas secara efektif.

Apa Yang Harus Dilakukan

Poisi Tengkurap

Posisi ini dapat memberikan tekanan lembut pada perutnya, membantu mendorong keluarnya gas yang terperangkap. Bisa juga gendong bayi Anda telungkup dengan tubuhnya bertumpu pada lengan bawah Anda, bagian depan area popoknya di tangan Anda dengan dagu digantung di siku Anda.

Tunggu setidaknya 30 menit setelah menyusui untuk memulai posisi tengkurap. Pastikan untuk memiringkan kepalanya ke samping untuk menghindari penyumbatan hidung atau mulutnya.

Posisi Menyusu

Saat menyusui, gendong bayi Anda lebih miring, pastikan kepala dan lehernya sedikit lebih tinggi di atas perutnya. Menjaga posisi bayi tetap tegak selama 30 menit setelah menyusui juga dapat membantu memberi kesempatan bayi Anda untuk bersendawa

Pijat Perut

Saat bayi Anda berbaring telentang, usap lembut perutnya dengan gerakan searah jarum jam lalu tarik tangan Anda ke bawah lekukan perut. Memijat searah jarum jam membantu menggerakkan gas karena itu adalah rute yang diikuti oleh saluran usus.

Gerakan Bersepeda

Gerakan kaki maju mundur seperti bersepeda dapat membantu menggerakkan usus dan melepaskan gas yang terperangkap. Dengan bayi berbaring telentang, pegang kedua kakinya dan putar perlahan ke depan dan belakang seolah-olah dia sedang bersepeda. Sesekali tekuk kedua lututnya dengan lembut ke arah perut untuk mendapatkan tekanan ekstra.

Gunakan tetes simetikon

Simetikon dapat diteteskan ke dalam ASI atau susu formula yag ada di dalam botol. Fungsinya untuk memecah gelembung gas yang terperangkap di perut dan usus. Ini tidak diserap oleh tubuh oleh karena itu dianggap cukup aman untuk bayi tapi tetap konsultasikan dengan dokter bayi Anda terlebih dahulu.

Demikian cara alami mengatasi perut kembung pada bayi yang bisa Anda terapkan. Perut kembung adalah kondisi normal namun harus tetap diperhatikan.

Scroll to top